TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 27:41

Konteks
Yakub lari ke Mesopotamia
27:41 Esau menaruh dendam u  kepada Yakub v  karena berkat yang telah diberikan oleh ayahnya kepadanya, lalu ia berkata kepada dirinya sendiri: "Hari-hari berkabung w  karena kematian ayahku itu tidak akan lama lagi; pada waktu itulah Yakub, x  adikku, akan kubunuh. y "

Kejadian 27:2

Konteks
27:2 Berkatalah Ishak: "Lihat, aku sudah tua, aku tidak tahu bila hari kematianku. j 

1 Samuel 13:23

Konteks
Kepahlawanan Yonatan
13:23 Dan suatu pasukan pengawal orang Filistin telah keluar ke pelintasan q  gunung di Mikhmas. r 

Ester 3:7

Konteks
3:7 Dalam bulan pertama, yakni bulan Nisan, dalam tahun yang kedua belas zaman raja Ahasyweros, orang membuang pur 1  e --yakni undi f --di depan Haman, hari demi hari dan bulan demi bulan sampai jatuh pada bulan yang kedua belas, yakni bulan Adar. g 

Mazmur 37:12-13

Konteks
37:12 Orang fasik merencanakan w  kejahatan terhadap orang benar dan menggertakkan giginya x  terhadap dia; 37:13 Tuhan menertawakan orang fasik itu, sebab Ia melihat bahwa harinya sudah dekat. y 

Kisah Para Rasul 12:2-4

Konteks
12:2 Ia menyuruh membunuh Yakobus, saudara Yohanes, n  dengan pedang 2 . o  12:3 Ketika ia melihat, bahwa hal itu menyenangkan hati orang Yahudi, p  ia melanjutkan perbuatannya itu dan menyuruh menahan Petrus. Waktu itu hari raya Roti Tidak Beragi. q  12:4 Setelah Petrus ditangkap, Herodes menyuruh memenjarakannya di bawah penjagaan empat regu, masing-masing terdiri dari empat prajurit. Maksudnya ialah, supaya sehabis Paskah r  ia menghadapkannya ke depan orang banyak.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:7]  1 Full Life : ORANG MEMBUANG PUR.

Nas : Est 3:7

"Pur" ini ada sesuatu sama dengan dadu. Haman memakainya untuk mencari "hari baik" untuk memusnahkan orang Yahudi. Hampir setahun berselang di antara pembuangan undi dan pelaksanaan rencana itu; ini memberikan waktu kepada Ester dan Mordekhai, di bawah pemeliharaan Allah, untuk menentang komplotan jahat Haman.

[12:2]  2 Full Life : MEMBUNUH YAKOBUS ... DENGAN PEDANG.

Nas : Kis 12:2

Allah mengizinkan Yakobus, saudara Yohanes (bd. Mat 4:21), untuk mati, namun mengutus malaikat untuk menyelamatkan Petrus (ayat Kis 12:3-17). Bahwa Yakobus harus mati sedangkan Petrus hidup untuk pelayanan selanjutnya merupakan cara rahasia Allah dengan umat-Nya. Yakobus memperoleh kehormatan sebagai yang pertama dari rasul-rasul untuk mati syahid. Dia mati seperti Tuhannya -- demi pekerjaan Allah (bd. Mr 10:36-39).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA